Yogyakarta 23 November 2019
Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah BK, PGSD, PG PAUD Universitas Ahmad Dahlan telah selesai mengadakan kegiatan MATAF(Masa Ta’aruf) untuk para Pimpinan Komisariat dan seluruh Kader yang bertempat di Pulesari pada tanggal 22-23 November 2019.
Acara mataf ini bertujuan untuk terjalinnya tali silaturahmi dan mempererat kekeluargaan dan kebersamaan dalam komisariat IMM BPP itu sendiri. Kegiatan mataf ini diawali dengan dilakukannya Stadium General yang bertempat di kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan yang berkolaborasi dengan komisariat JPMIPA. Baru setelah itu kita melakukan serangkaian acara yang bertempat di Pulesari, dari sholat berjamaah, makan bersama, melakukan sesi FGD tentang Muhammadiyah, IMM, dan Organisasi, pentas seni , api unggun, dan di pagi harinya kita melakukan kegiatan senam pagi, colour fun serta outbond susur sungai, barulah setelah itu kita melakukan penutupan.
“Alhamdulillah Mataf kali ini telah berjalan dengan lancar, semoga apa yang telah kita dapat bisa bermanfaat dan dapat diimplementasikan dalam kehidupan kita dan kita dapat lebih mempererat kekeluargaan yang telah terjalin baik dari para Demisioner, Pimpinan Komisariat, dan Kader IMM BPP. Dan juga semoga acara ini dapat berkesan baik pada kita semua” menurut IMMawati Vivi selaku ketua panitia Mataf pada tahun ini
You do not need to be great to start something. Do it now and do not ever put off because the chance may not come true. And never lose hope, because it is the key to achieve all your dreams. ☺Tetap semangat , jangan mudah menyerah, dan lakukan hal yang terbaik yang bisa membanggakan IMM BPP tercinta ini.
Medkom BPP